RUTINAN KELAS DAN SENAM IBU HAMIL BULAN MARET DI TIYUH DAYA ASRI

08 Maret 2023
MUNTHOLIB
Dibaca 107 Kali
RUTINAN KELAS DAN SENAM IBU HAMIL BULAN MARET DI TIYUH DAYA ASRI

Rabu, 8 Maret 2023 - Diadakan kegiatan Posbindu Kelas Ibu Hamil bertempat di Gedung Olahraga Tiyuh Daya Asri. Kegiatan ini bekerja sama dengan UPTD Puskesmas Dayamurni, Pustu Daya Asri beserta Kader Posbindu Daya Asri yang diikuti oleh ibu-ibu yang sedang dalam masa kehamilan. Kelas ibu hamil bertujuan mengedukasi para calon orangtua agar dapat menjalani proses kehamilan dan persalinan yang sehat.

Kelas ibu hamil adalah kelompok belajar bagi para calon ibu tentang kesehatan bagi ibu hamil secara keseluruhan. Tujuan kelas ibu hamil adalah mengedukasi ibu hamil agar dapat menjalani proses kehamilan dan persalinan lancar, serta melalui fase awal kehidupan bayi dengan bekal pengetahuan dasar. Materi pada kelas ibu untuk hamil akan disampaikan oleh bidan desa atau tenaga kesehatan yang dalam hal ini disampaikan oleh Bidan Heni dan Bidan Eva dari UPTD Puskesmas Dayamurni.

Dalam kegiatan ini dilakukan berbagai kegiatan diantaranya pemeriksaan kesehatan secara rutin bagi ibu hamil yang dilakukan oleh Bidan Desa dan Nakes dari puskesmas setempat.

Dalam kelas ibu hamil juga dilaksanakan senam ibu hamil. Senam ini dapat dilakukan oleh setiap ibu hamil yang sehat dan tidak mengalami komplikasi kehamilan. Tujuan dari senam hamil antara lain adalah untuk :

  • Meredakan nyeri punggung
  • Mencegah sembelit (konstipasi)
  • Menurunkan risiko komplikasi kehamilan, seperti diabetes gestasional dan preeklamsia
  • Menjaga berat badan agar tetap ideal selama kehamilan
  • Memperkuat jantung dan melancarkan aliran darah
  • Melancarkan persalinan
  • Melatih dan melancarkan pernapasan
  • Melatih posisi melahirkan yang baik
  • Meredakan stres