SELAMAT KEPADA PEMPROV LAMPUNG ATAS DIRAIHNYA PENGHARGAAN INOVASI MEMBANGUN NEGERI TAHUN 2023 KATEGORI PENINGKATAN PEMBANGUNAN SOSIAL DARI TV ONE

05 Desember 2023
MUNTHOLIB
Dibaca 145 Kali
SELAMAT KEPADA PEMPROV LAMPUNG ATAS DIRAIHNYA PENGHARGAAN INOVASI MEMBANGUN NEGERI TAHUN 2023 KATEGORI PENINGKATAN PEMBANGUNAN SOSIAL DARI TV ONE

Selasa, 5 Desember 2023 - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mendapatkan Pengahargaan Inovasi Membangun Negeri yang digelar TV One dalam kategori Peningkatan Pembangunan Sosial pada hari Minggu, 3 Desember 2023. Penghargaan ini diberikan atas upaya Pemerintah Provinsi Lampung dalam meningkatkan kualitas ekonomi dan sosial bagi masyarakatnya. Pemerintah Provinsi Lampung dianggap berhasil dalam memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dalam melakukan pembangunan.

Snapinsta-app_407671904_313693891564587_1023018998120104434_n_1080 

Indikator keberhasilannya adalah peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 69.90 menjadi 70.45 pada tahun 2022. IPM Nasional sendiri pada tahun 2022 mencapai 72,91. Kebijakan Inovasi Pembangunan Pemprov Lampung meliputi: Smart School, Kartu Pendidik Berjaya, Lampung Sehat, dan Alokasi APBD sebesar 20% untuk pendidikan, serta mendorong terbentuknya 15 kabupaten/Kota Layak Anak. Salah satu inovasi dalam pemanfaatan teknologi informasi dilampung adalah program smart school. Program ini mendorong dunia pendidikan di Lampung untuk lebih terintegrasi. Sehingga menghasilkan peningkatan kualitas pendidikan di Provinsi Lampung. Selain itu, pemanfaatan teknologi informasi juga diterapkan dalam program Kartu Petani Berjaya untuk melakukan intragrasi kebutuhan dan bantuan para petani. Kartu Petani Berjaya bertujuan untuk meningkatkan pendapatan serta untuk menciptakan kesejahteraan petani. Selain itu, program tersebut juga sebagai upaya penyelesaian masalah secara terstruktur, sistematis, dan terintegrasi melalui pemanfaatan teknologi.

IMG-20230303-WA0069 

Selain Pemprov Lampung terdapat delapan pemprov lainnya yang juga mendapatkan penghargaan dengan berbagai kategori, total ada sembilan kepala daerah yang mendapatkan Penghargaan Inovasi Membangun Negeri Tahun 2023 dari TV One yaitu :

  1. Penghargaan Inovasi Pelayanan Digital diberikan kepada Gubernur Provinsi Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.
  2. Penghargaan Peningkatan Pembangunan Sosial diberikan kepada Gubernur Provinsi Lampung, Arinal Djunaidi.
  3. Penghargaan Pengembangan Wisata Geologi diberikan kepada Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura.
  4. Penghargaan Pengembangan Sumber Daya Manusia bagi Pendidikan diberikan kepada Bupati Konawe Utara, Ruksamin.
  5. Penghargaan Pembangunan dan Pengembangan Sistem Pendidikan diberikan kepada Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani.
  6. Penghargaan Komitmen Pembangunan Ekonomi Inklusif diberikan kepada Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta.
  7. Penghargaan Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah diberikan kepada Walikota Malang, Wahyu Hidayat.
  8. Penghargaan Pengembangan Desa Wisata diberikan kepada Bupati Sumenep, Achmad Fauzi.
  9. Penghargaan Komitmen Pengembangan Infrastruktur Perhubungan dan Aksesibilitas diberikan kepada Bupati Bekasi, Dani Ramdan.

pemprov-lampung-raih-penghargaan-pembangunan-sosial-dari-tv-one

Gubernur Lampung Ir. H. Arinal Djunaidi menyampaikan apresiasi kepada pihak TV One atas pelaksanaan pemberian penghargaan Inovasi Membangun Negeri Tahun 2023. Hal ini diharapkan bisa memotivasi daerah lain di seluruh Indonesia untuk dapat terus maju. Selamat kepada Pemrpov Lampung atas penghargaan yang telah didapat dan semoga menjadi penyemangat dan pengingat untuk terus berusaha semaksimal mungkin untuk kesejahteraan Warga Lampung.