KABUPATEN TUBABA RAIH JUARA 1 NASIONAL TEKNOLOGI TEPAT GUNA NUSANTARA XXIII TAHUN 2022

19 Oktober 2022
MUNTHOLIB
Dibaca 138 Kali
KABUPATEN TUBABA RAIH JUARA 1 NASIONAL TEKNOLOGI TEPAT GUNA  NUSANTARA XXIII TAHUN 2022

Rabu,19/10/2022 - Kabupaten Tulangbawang Barat berhasil meraih penghargaan tingkat nasional di ajang gelaran Teknologi Tepat Guna (TTG) Nusantara XXIII Tahun 2022 yang berlangsung pada tanggal 18 s.d. 21 Oktober 2022 di Aston Cirebon Hotel & Convention, Jl. Brigjend Dharsono By Pass Kabupaten Cirebon Provinsi Jawa Barat.

Teknologi yang diikutkan dalam ajang TTG tahun ini dari Kabupaten Tulang Bawang Barat adalah Alat Pencacah dan Penepung Multiguna. Alat multiguna ini menjadi Juara 1 karena dapat digunakan untuk mencacah pakan ternak, seperti pelepah sawit, batang singkong, rumput hijauan dan lainnya. Selain bernilai ekonomis dan mudah digunakan, alat tersebut bisa digunakan untuk menepung beras, jagung, gaplek, kopi dan lainnya. 

Penjabat (Pj.) Bupati Tubaba, Dr.Zaidirina, S.E.,M.Si didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Tiyuh (DPMT) Sofyan Nur, S.Sos.,M.IP, Camat Tulangbawang Tengah (TBT) Achmad Nazarudin, S.IP.,M.IP serta Inovator Heri Irawan dan Yuli Sunaryo, menerima langsung trofi juara 1 Nasional lomba TTG kategori TTG Unggulan tingkat Nasional tersebut.